5 Tradisi Unik Indonesia yang Wajib Anda Ketahui, Nomor 3 Unik Banget!

Apakah Anda mengetahui bahwa Indonesia memiliki banyak sekali tradisi? Ya, Indonesia memiliki ragam tradisi yang unik dan otentik. Anda akan menemukan tradisi yang sangat berbeda jika berpindah dari satu tempat ke tempat yang lain di Indonesia. Kali ini, kami akan menyampaikan 5 tradisi asli Indonesia yang harus Anda ketahui!

1. Tradisi Karapan Sapi Madura

Karapan Sapi merupakan tradisi perlombaan pacuan sapi yang dilakukan turun-temurun oleh penduduk asli Madura. Formasinya adalah sepasang sapi dipasangi kereta dari kayu yang digunakan joki untuk mengendalikan kedua sapi tersebut. Yang lebih niat lagi, dua sapi pacuan biasanya diberi asupan gizi yang lebih tinggi daripada sapi pada umumnya, seperti 80 telur per hari. Jika pemilik sapi memenangkan pertandingan, mereka akan mendapatkan hadiah yang cukup besar!

Lalu bagaimana sejarah Karapan Sapi? Kok bisa sih sapi dijadikan hewan pacuan? Nah, dulu tanah Madura terlalu gersang sehingga susah untuk digunakan sebagai lahan bertani. Untuk mengakali hal itu, penduduk Madura menciptakan Nanggala atau Salaga, sepasang bambu yang digunakan untuk bercocok tanam. Nanggala itu ditarik oleh sepasang sapi untuk membajak sawah.

Awalnya, Karapan Sapi diadakan untuk mencari sepasang sapi terbaik untuk mengolah sawah, tapi lama-lama menjadi ajang balapan yang dinantikan turis. Tidak hanya turis lokal saja yang menikmati perlombaan balap sapi bernama Karapan Sapi, namun turis mancanegara juga menikmatinya. Selain itu, tradisi Karapan Sapi dilakukan beberapa kali dalam setahun. Tertarik ingin melihatnya?

The post 5 Tradisi Unik Indonesia yang Wajib Anda Ketahui, Nomor 3 Unik Banget! appeared first on Brain Berries.



Contributer Brain Berries https://ift.tt/2UpxcVi

5 Tradisi Unik Indonesia yang Wajib Anda Ketahui, Nomor 3 Unik Banget! 5 Tradisi Unik Indonesia yang Wajib Anda Ketahui, Nomor 3 Unik Banget! Reviewed by mimisabreena on Saturday, March 28, 2020 Rating: 5

No comments:

Sponsor

Powered by Blogger.